Kejuaraan Pencak Silat Piala Gubernur DKI 2025 Digelar

Laporan: Tim Redaksi
Selasa, 25 Februari 2025 | 01:51 WIB
Pencak Silat (pixabay)
Pencak Silat (pixabay)

SinPo.id -  Sebanyak 2.672 pesilat dari anak-anak hingga dewasa siap bertanding dalam Kejuaraan Pencak Silat Piala Gubernur DKI Jakarta 2025 di GOR Ciracas, Jakarta Timur. Kejuaraan yang diinisiasi oleh Ikatan Pencak Silat Seluruh Indonesia (IPSI) DKI Jakarta ini resmi dibuka oleh Wakil Gubernur DKI Jakarta, Rano Karno, Senin 24 Februari 2025.

Dalam sambutannya, Rano Karno mengapresiasi IPSI DKI Jakarta atas terselenggaranya kejuaraan ini sebagai wadah pembinaan atlet muda berprestasi serta upaya melestarikan nilai-nilai luhur budaya pencak silat.

"Kejuaraan ini digelar sebagai wadah bagi generasi muda dan masyarakat Jakarta dalam melestarikan nilai-nilai luhur budaya dan tradisi pencak silat," ujar Rano.

Ia menekankan bahwa pencak silat bukan sekadar olahraga bela diri, tetapi juga memiliki nilai filosofi dalam menjaga hubungan dengan Tuhan, sesama manusia, dan lingkungan.

Dalam rangka transformasi Jakarta menjadi kota global, Pemprov DKI Jakarta berkomitmen untuk terus menjaga dan mengembangkan warisan budaya bangsa.

"Di bawah kepemimpinan Pramono Anung sebagai Gubernur dan saya sebagai Wakil Gubernur, pencak silat akan terus dikembangkan, baik dari sisi tradisi maupun sebagai cabang olahraga berprestasi bagi Jakarta dan Indonesia," tegasnya.

Selain itu, Kejuaraan Pencak Silat Piala Gubernur DKI Jakarta akan rutin digelar setiap tahun sebagai ajang silaturahmi, pelestarian budaya, serta upaya mengurangi tawuran di kalangan anak muda.

"Saya optimistis pencak silat bisa menjadi solusi mengurangi tawuran di Jakarta. Bahkan, kami berencana menampilkan 1.000 anak berbaju silat di panggung besar Car Free Day," tambah Rano.

Kategori Pertandingan dan Jadwal Kejuaraan

Ketua IPSI DKI Jakarta, Munjirin, menjelaskan bahwa Kejuaraan Pencak Silat Piala Gubernur DKI 2025 mempertandingkan dua kategori, yaitu:

Kategori Tanding

Kategori Seni


Kejuaraan ini telah berlangsung secara berjenjang di lima wilayah kota sebagai bagian dari seleksi awal untuk menjaring bibit unggul atlet DKI Jakarta.

Jadwal pertandingan:

Kategori Remaja dan Dewasa: 17-20 Februari 2025

Kategori Pelajar: 24-27 Februari 2025


"Antusiasme peserta sangat besar, dan kami berharap kejuaraan ini dapat terus berlanjut untuk mencetak atlet pencak silat terbaik Jakarta," tandas Munjirin.

BERITALAINNYA
BERITATERKINI