Kecelakaan Tragis Jeju Air, Sejumlah Pemimpin Dunia Sampaikan Duka Cita

Laporan: Galuh Ratnatika
Senin, 30 Desember 2024 | 12:47 WIB
Kecelakaan tragis Jeju Air di Korsel. (SinPo.id/AP)
Kecelakaan tragis Jeju Air di Korsel. (SinPo.id/AP)

SinPo.id - Sejumlah pemimpin dunia menyampaikan simpati mereka atas tragedi kecelakaan pesawat Jeju Air di Korea Selatan, yang menewaskan 179 orang. Sedangkan dua orang lainnya selamat.

Perdana Menteri Thailand, Paetongtarn Shinawatra, menyampaikan belasungkawa yang mendalam kepada keluarga dan memerintahkan Kementerian Luar Negeri negara itu untuk segera memberikan bantuan. 

Kemudian Paus Fransiskus menyampaikan belasungkawa dari Lapangan Santo Petrus. 

Hal yang sama juga disampaikan Perdana Menteri Jepang Shigeru Ishiba dan Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy, yang sama-sama menyampaikan belasungkawa.

“Sangat sedih atas hilangnya banyak nyawa yang berharga," kata Ishiba, dilansir dari AP pada Senin, 30 Desember 2024.

Diketahui, pesawat Jeju Air dilaporkan mengalami kecelakaan di Bandara Muan, Provinsi Jeolla Selatan, pada Minggu pukul 09.07 waktu setempat, akibat keluar dari landasan.

Menurut otoritas bandara, roda pendaratan dari pesawat yang membawa 181 penumpang tersebut kemungkinan tidak berfungsi. Sehingga pendaratan gagal dan pesawat menghantam dinding di Bandara Internasional Muan, Korea Selatan. 

BERITALAINNYA
BERITATERKINI