Putin Tandatangani Undang-Undang Penghapusan Utang Bagi Tentara Baru
SinPo.id - Presiden Rusia Vladimir Putin telah menandatangani undang-undang yang memberikan penghapusan utang kepada rekrutan tentara baru yang mendaftar untuk bertempur di Ukraina.
Langkah yang diambil pemerintah Putin tersebut, menggarisbawahi kebutuhan Rusia akan personel militer dalam perang yang telah berlangsung selama hampir tiga tahun.
"Undang-undang baru tersebut memungkinkan mereka yang mendaftar untuk kontrak satu tahun untuk menghapus utang macet hingga 10 juta rubel (USD 96.000)," kata kantor berita negara Rusia Interfax, dilansir dari AP, Senin, 25 November 2024.
Rusia telah meningkatkan perekrutan militer dengan menawarkan peningkatan insentif keuangan, yang jumlahnya beberapa kali lipat dari gaji rata-rata, kepada mereka yang bersedia bertempur di Ukraina.
Pasalnya, perang yang intens dan berlarut-larut telah membebani sumber daya Rusia. Bahkam Putin pada bulan September lalu juga telah meminta militer untuk menambah pasukannya sebanyak 180.000 orang.
Sementara itu, Korea Utara dilaporkan telah mengirim lebih dari 10.000 tentara ke Rusia pada bulan Oktober, yang beberapa di antaranya sudah mulai terlibat dalam pertempuran di garis depan, untuk menambah tekanan pada tentara Ukraina yang kewalahan.