MAKAN BERGIZI GRATIS

Pemprov DKI Tunggu Pedoman Pempus untuk Anggaran Makan Bergizi Gratis

Laporan: Tio Pirnando
Jumat, 30 Agustus 2024 | 19:07 WIB
Kepala Dinas KPKP Provinsi DKI Jakarta Suharini Eliawati (SinPo.id/Pemprov DKI)
Kepala Dinas KPKP Provinsi DKI Jakarta Suharini Eliawati (SinPo.id/Pemprov DKI)

SinPo.id - Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan, dan Pertanian (KPKP) Provinsi DKI Jakarta Suharini Eliawati mengatakan, pihaknya akan terus melakukan uji coba program makan bergizi gratis ke sekolah-sekolah dasar di Jakarta. Hal ini sembari menunggu pedoman dari Pemerintah Pusat untuk menentukan anggaran per porsi makan bergizi gratis tersebut. 

"Sambil menunggu pedoman umum dari pemerintah pusat, Pemprov DKI Jakarta akan melakukan uji coba terhadap makan bergizi gratis," kata Suharini saat dikonfirmasi SinPo.id, Jumat, 30 Agustus 2024. 

Suharini menjelaskan, tujuan uji coba itu sekaligus untuk melihat menu sehat dan bergizi apa saja, baik yang disukai maupun tidak disukai oleh anak-anak sekolah. Sekaligus untuk melihat aspek lain, seperti kisaran anggaran per porsi, biaya pengemasan, hingga ongkos pendistribusian makanan. 

"Uji coba meliputi jenis menu yang sehat, namun disukai oleh siswa serta range harga per menu termasuk biaya ongkir, biaya masak, dan packing. Uji coba Insyaallah masih akan dilaksanakan di Jakarta," kata dia.

Lebih lanjut, Suharini menerangkan, berdasarkan  uji coba beberapa kali di SD, didapati idealnya anggaran per porsi sekitar  Rp 20-25 ribu. Kendati demikian, Pemprov DKI tetap menunggu pedoman atau juknis program bergizi gratis yang diterbitkan pemerintah pusat.

"Tentu kita menunggu pedoman umum (juklak dan juknisnya) dari pemerintah pusat," tukas dia.

BERITALAINNYA
BERITATERKINI