Heru Minta Segera Tambahkan Air Bersih untuk Korban Kebakaran Manggarai

Laporan: Tio Pirnando
Kamis, 15 Agustus 2024 | 11:49 WIB
Pj Gubernur DKI Heru Budi saat meninjau lokasi kebakaran di Manggarai. (SinPo.id/Pemprov DKI)
Pj Gubernur DKI Heru Budi saat meninjau lokasi kebakaran di Manggarai. (SinPo.id/Pemprov DKI)

SinPo.id - Penjabat (Pj) Gubernur Jakarta Heru Budi Hartono memastikan, akan menambah tangki air PAM untuk ratusan korban kebakaran di Manggarai, Jakarta Selatan. Karena, banyak warga yang mengeluhkan kekurangan air bersih, dan juga toilet mobile.

"Saya minta PAM untuk menambahkan. Mungkin juga tangki (air bersih) itu kami minta tambahkan," kata Heru usai peninjauan di Pasaraya, Kecamatan Setiabudi, Jakarta Selatan, Rabu, 14 Agustus 202.

Menurut Heru, sejauh ini, untuk kelayakan tenda pengungsian sudah cukup baik Dan juga suplai makanan tiga kali sehari sudah sesuai dengan aturan. 

"Tenda pengungsian cukup bagus ya, dari BPBD Jakarta kalau kurang ditambahkan. Tapi kami lihat sementara cukup dan suplai makanan dari pagi-siang-sore," ujarnya. 

Lebih lanjut, Heru meminta Dinas Kesehatan untuk memperhatikan kondisi kesehatan para pengungsi, khususnya anak-anak. 

"Saya minta ke Sudin Kesehatan (Jaksel) untuk memperhatikan anak-anak," imbuhnya.

Heru juga mengimbau warga agar menjaga instalasi listrik di rumah masing-masing. Hal itu untuk mencegah kebakaran.

"Kami juga berpesan kepada masyarakat untuk menjaga instalasi listrik. Hal-hal yang berisiko menyebabkan kebakaran harap lebih diperhatikan dan dijaga kondisinya. Ini menjadi perhatian bersama," tandasnya.sinpo

Komentar: