KPAI Telusuri Kondisi Anak Cut Intan Nabila Usai KDRT Sang Suami

Laporan: Tio Pirnando
Rabu, 14 Agustus 2024 | 11:55 WIB
Komisioner KPAI Diyah Puspitarini. (SinPo.id/dok. KPAI)
Komisioner KPAI Diyah Puspitarini. (SinPo.id/dok. KPAI)

SinPo.id -  Komisioner Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) Diyah Puspitarini memastikan, pihaknya akan menelusuri kasus kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) yang menimpa Cut Intan Nabila. Terlebih, bayi Cut Intan Nabila yang diperkirakan belum berusia setahun, juga mengalami tendangan saat KDRT itu terjadi.

"KPAI akan menelusuri lebih jauh tentang kondisi anak korban KDRT, terutama dalam hal ini anak tersebut masih di bawah satu tahun," kata Diyah saat dikonfirmasi Rabu, 14 Agustus 2024. 

Dalam video yang dibagikan Cut Intan di akun media sosialnya, terekam sang suami, Armor Toreador, memukuli dan sempat menendang buah hati mereka. 

Menurut Diyah, balita kerap terlibat jadi korban kekerasan orang dewasa, dan paling banyak dari ayah kandung.

"Hal ini sesuai dengan data di KPAI bahwa anak balita menjadi korban kekerasan fisik psikis terbanyak dan pelakunya paling banyak ayah kandung," tuturnya.

Dengan adanya kasus ini, KPAI akan melakukan koordinasi dengan aparat penegak hukum, dan Unit Pelaksana Teknis Daerah Perlindungan Perempuan dan Anak (UPTD PPA), untuk mengawasi kasus KDRT yang menimpa Cut Intan. 

"KPAI akan berkoordinasi dengan Polres Bogor dan UPTD PPA agar segera menjangkau korban," kata dia.

Sebagai informasi, Polres Bogor telah menetapkan tersangka suami Cut Intan, Armor Toreador atas tindak pidana KDRT. Amor pun langsung mendekam di sel tahanan.

Menurut Kapolres Bogor, Kombes Rio Wahyu Anggoro, penetapan tersangka Armor setelah ada tiga alat bukti. Dimana, saat pemeriksaan, Armor mengaku melakukan penganiayaan lima kali. Bahkan semua itu dilakukan di depan anaknya, diketahui tetangga dan orang tuanya.

"Saat ini kondisi anaknya memang takut bertemu dengan ayahnya," kata Kombes Rio dalam konferensi pers secara daring.

Tak hanya kepada kedua anaknya, terhadap Cut Intan juga masih dilakukan treatment atas trauma yang dialami. Pemeriksaan kepada Intan pun dihentikan sementara.sinpo

Komentar: