TAHUN AJARAN BARU SEKOLAH

Kapolres dan Kapolsek Jadi Inspektur Upacara di Perdana Masuk Sekolah

Laporan: Firdausi
Minggu, 14 Juli 2024 | 19:37 WIB
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Ade Ary (SinPo.id/ Tri Setyo)
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Ade Ary (SinPo.id/ Tri Setyo)

SinPo.id - Kapolres dan Kapolsek di jajaran Polda Metro Jaya akan menjadi inspektur upacara di hari pertama masuk sekolah pada Senin, 15 Juli 2024 besok. Rencananya siswa baru SD, SMP, dan SMA tahun ajaran 2024/2025 akan mengikuti upacara bendera tersebut. 

"Hari Senin (besok) ada beberapa Polsek yang Kapolseknya menjadi inspektur upacara, Kapolres juga datang," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi kepada wartawan, Minggu, 14 Juli 2024. 

Mantan Kapolres Jakarta Selatan menuturkan, kebiasan tersebut memang kerap dilaksanakan saat tahun ajaran baru. Tujuannya tak lain untuk menyemangati anak didik, serta memberikan arahan tentang bahaya tawuran. 

"Pak Kapolda juga pernah melakukan rembuk warga, mengundang orang tua dan pihak sekolah. Nah, itu juga dilakukan terus ya," pungkasnya.

Seperti diketahui, berdasarkan kalender pendidikan di sejumlah daerah di Indonesia, hari pertama masuk sekolah Tahun Ajaran 2024/2025 akan dilaksanakan pada hari Senin di pekan kedua, ketiga, atau keempat bulan Juli 2024.sinpo

Komentar: