PEMERINTAHAN PRABOWO-GIBRAN

Sandiaga Sudah Usulkan PPP Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran

Laporan: Juven Martua Sitompul
Jumat, 21 Juni 2024 | 19:11 WIB
Sandiaga Uno (SinPo.id/UMSU)
Sandiaga Uno (SinPo.id/UMSU)

SinPo.id - Politikus PPP Sandiaga Uno mengusulkan partainya untuk mendukung pemerintahan Presiden dan Wakil Presiden terpilih Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka. Dukungan bahkan harus diberikan tanpa meminta syarat jabatan di pemerintahan baru tersebut.

"Saya sudah berikan masukan agar mendukung pemerintahan Pak Prabowo walaupun tak minta jabatan di dalam pemerintahan," kata Sandiaga di Jakarta, Jumat, 21 Juni 2024.

Menurut dia, PPP bisa mendukung pemerintahan Prabowo-Gibran meski berada di luar pemerintahan. "Itu pembedanya. PPP selayaknya mendukung pemerintahan tapi bisa berada di luar pemerintahan," katanya.

Namun, Sandiaga mengatakan jika keputusan PPP untuk di luar atau di dalam pemerintahan ada pada forum besar partai. Dia mengatakan semestinya hal itu sudah ada sebelum pelantikan Presiden dan Wakil Presiden terpilih di Oktober 2024.

"Itu nanti diputuskan di forum selain Muktamar. Kan ada forum Mukernas, Silatnas, atau Rapimnas. Itu nanti yang seyogyanya sebelum Oktober diputuskan," ujar Eks Ketua Bappilu PPP ini.

Sebelumnya, Sekretaris Majelis Pakar DPP PPP Fernita Jubahar Amirsyah ikut menegaskan bahwa Rapimnas ke-IX yang dihadiri oleh 38 ketua wilayah PPP se-Indonesia pada 6-7 Juni 2024 telah menghasilkan keputusan muktamar akan dilaksanakan pada 2025. Sehingga, saat ini PPP se-Indonesia sedang fokus menghadapi Pilkada 2024.sinpo

Komentar: