PROGRAM MAKAN SIANG GRATIS

TKN Godok Lembaga Khusus Urus Program Makan Siang Gratis

Laporan: Tio Pirnando
Jumat, 17 Mei 2024 | 17:59 WIB
Anggota Dewan Pakar TKN Prabowo-Gibran, Dradjad Wibowo (SinPo.id/ Dok. TKN)
Anggota Dewan Pakar TKN Prabowo-Gibran, Dradjad Wibowo (SinPo.id/ Dok. TKN)

SinPo.id - Anggota Dewan Pakar Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, Dradjad Wibowo mengungkapkan, pihaknya sedang  menggodok nomenklatur Kementerian/Lembaga (K/L) khusus mengurus program makan siang dan susu gratis untuk anak-anak sekolah di seluruh Indonesia.

Hal ini sebagai respons terhadap Panitia Kerja (Panja) RUU Kementerian Negara di Baleg DPR, yang telah menyetujui perubahan sejumlah pasal di RUU Kementerian Negara. Salah satunya pasal menentukan jumlah kementerian.

"Nomenklatur yang baru nanti apa saja? Sedang digodok, belum final," kata Dradjad saat dikonfirmasi, Jumat, 17 Mei 2024. 

Ketua Dewan Pakar Partai Amanat Nasional (PAN) itu menjelaskan, presiden terpilih Prabowo Subianto nanti akan mengumumkan atau pun menugaskan pihak tertentu secara langsung terkait lembaga tersebut.

"Nanti finalnya akan disampaikan oleh Presiden terpilih Prabowo atau pihak yang beliau tugaskan," kata Dradjad.

Adapun pelaksanaan program makan siang dan susu gratis tersebut akan dilakukan oleh K/L baru atau lama, menurut Drajad, masih dalam pembahasan. Yang pasti, tutur Drajad, akan ada lembaga khusus untuk mengurusnya. 

"Tentu untuk program makan siang gratis akan ada kelembagaan yang mengurusnya," ucapnya. 

Jika pembahasan nomenklatur itu sudah selesai, lanjut Drajad, nanti akan diumumkan. Karenanya, ia meminta publik untuk bersabar. 

"Apakah masuk dalam kementerian yang sudah ada, atau menjadi kementerian/lembaga tersendiri. Pada saatnya nanti akan diumumkan. Semuanya masih digodok dan dimatangkan," tukasnya. sinpo

Komentar: