Jokowi Tinjau Perbaikan Jalan Solo-Purwodadi di Sragen yang Kerap Rusak

Laporan: Khaerul Anam
Selasa, 23 Januari 2024 | 12:49 WIB
Presiden Jokowi meninjau proyek perbaikan jalan Solo-Purwodadi di wilayah Desa Ngandul. (SinPo.id/Setpres).
Presiden Jokowi meninjau proyek perbaikan jalan Solo-Purwodadi di wilayah Desa Ngandul. (SinPo.id/Setpres).

SinPo.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) meninjau proyek perbaikan jalan Solo-Purwodadi di wilayah Desa Ngandul, Kecamatan Sumberlawang, Sragen, Jawa Tengah. 

Proyek perbaikan jalan tersebut menggunakan dana program Inpres Jalan Daerah atau JID yang mencapai Rp14,6 triliun untuk tahun 2023. 

"Kemarin kita berikan untuk Jawa Tengah Rp1,3 triliun untuk menperbaiki 40 ruas jalan besar. Di Sragen sendiri diberikan Rp204 miliar untuk membangun tiga ruas jalan di sini," kata Jokowi dalam keterangannya, Selasa, 23 Januari 2024.

Jokowi mengatakan, ruas Solo-Purwodadi merupakan salah satu jalan yang selalu rusak meskipun beberapa kali telah dilakukan pengaspalan. Sebabnya, kondisi tanah di daerah itu tidak stabil.

"Jadi kita membangun ini dengan biaya lebih besar tapi hasilnya bagus. Kita memakai rigid beton, kita harapkan bisa lebih awet daripada diaspal lagi," uangkapnya.

Lebih lanjut, Jokowi memastikan anggaran IJD akan kembali digelontorkan lagi pada tahun 2024 dengan besaran Rp15 triliun. Namun, untuk alokasi setiap daerah Saat ini masih dalam perencanaan.

"Tahun 2024 akan ada lagi IJD Rp15 triliun. Untuk Sragen berap, masih dalam perencanaan. Untuk Jateng berapa juga masih perencanaan," tandasnya.sinpo

Komentar: