DPR: Standardisasi Produk UMKM Penting untuk Tingkatkan Daya Saing

Laporan: Galuh Ratnatika
Senin, 04 September 2023 | 18:09 WIB
Anggota Komisi VI DPR RI, Ananta Wahana (SinPo.id/ Parlementaria)
Anggota Komisi VI DPR RI, Ananta Wahana (SinPo.id/ Parlementaria)

SinPo.id - Dalam Sosialisasi Badan Standardisasi Nasional (BSN), anggota Komisi VI DPR RI, Ananta Wahana, meminta pelaku UMKM di Banten untuk melakukan standardisasi produk.

Menurutnya, standardisasi produk penting untuk meningkatkan daya saing nasional. Sehingga pelaku UMKM harus dapat membangun kesadaran terkait standardisasi produk dan jasa.

"Saya yakin jika bertanya ke penjual makanan berapa gram garam yang diberikan ke produknya, pasti menjawab secukupnya," kata Ananta, dikutip Senin 4 September 2023.

Dengan jawaban seperti itu, membuktikan bahwa pelaku UMKM tidak memperhatikan standar produknya sendiri. Hal itu akan membuat nilai produk menjadi tidak konsisten.

Namun apabila ada standardisasi, Ananta mengatakan pelaku UMKM akan memiliki manfaat lebih. Misalnya, branding produk, lalu kualitas produk yang terjaga dan efisiensi usaha, kemudian ada juga potensi untuk masuk pasar internasional.

"Kalau ada logo SNI kan kepercayaan pelanggan meningkat. Sehingga itu mutu produk dapat terjaga, dan dapat meningkatkan daya saing," katanya menjelaskan.

BERITALAINNYA
BERITATERKINI