Update Satgas TPPO Polri, 560 Tersangka  Ditangkap

Laporan: Sigit Nuryadin
Rabu, 28 Juni 2023 | 21:12 WIB
Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Ahmad Ramadhan (SinPo.id/ Ashar)
Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Ahmad Ramadhan (SinPo.id/ Ashar)

SinPo.id - Satgas TPPO Polri beserta Kepolisian Daerah (Polda) seluruh Indonesia, telah meringkus tersangka sebanyak 649 orang di kasus perdagangan orang pada periode 5 Juni hingga 27 Juni 2023.

Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Ahmad Ramadhan menyebut bahwa semua total tersangka yang ditangkap berasal dari 560 Laporan Polisi. 

"Dengan pengungkapan hingga hari ini, jumlah korban TPPO yang diselamatkan sebanyak 1.840 orang,” ujar Ramadhan dalam keterangan tertulisnya, Rabu, 28 Juni 2023.

Menurut Ramadhan, para pelaku kejahatan TPPO mengunakan berbagai macam modus dalam menjerat semua korbannya.

"Sejumlah modus yang dilakukan pelaku, yakni menjadikan korban Pekerja Migran Legal (PMI) atau Pembantu Rumah Tangga (PRT) sebanyak 405 orang, sebagai ABK sebanyak 9 orang, PSK sebanyak 159, dan eksploitasi anak sebanyak 38," ungkapnya.

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo sebelumnya meminta, jajarannya menindak tegas semua pelaku tindak pidana perdagangan orang (TPPO). Ia pun mempersilakan masyarakat melapor bila memiliki informasi terkati TPPO

"Bagi para pelaku saya sudah perintahkan ke anggota siapapun yang terlibat baik dari instansi luar maupun polisi sendiri saya minta tindak tegas. Tanpa kompromi saya kira silahkan masyarakat melapor kalau memang ada informasi seperti itu akan kami tindaklanjuti karena kita sayang kepada masyarakat," kata Listyo di acara ASEAN Senior Officials Meeting on Transnational Crime (SOMTC) Leaders di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), Selasa, 20 Juni 2023.

BERITALAINNYA
BERITATERKINI