Dasco dan Sandiaga Uno Kompak Hadiri Rakorda DPD Gerindra Sultra

Laporan: Bayu Primanda
Sabtu, 25 Februari 2023 | 08:57 WIB
Kebersamaan Dasco dan Sandiaga Uno di Rakorda DPD Gerindra Sultra/Tim Media
Kebersamaan Dasco dan Sandiaga Uno di Rakorda DPD Gerindra Sultra/Tim Media

SinPo.id - Ketua Harian DPP Gerindra, Dasco bersama Wakil Ketua Dewan Pembina Gerindra, Sandiaga Uno kompak menghadiri Rapat Koordinasi Daerah (Rakorda) DPD Gerindra Sulawesi Tenggara (Sultra).

Keduanya secara bersama-sama hadir di tengah para kader Gerindra dan memberi pengarahan dalam rapat yang digelar pada Jumat  24 Februari 2023 itu.

"Bersama dengan Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Sandiaga Uno menghadiri Rakorda DPD Gerindra Sulawesi Tenggara Jumat 24 Februari 2023," ujar Dasco yang dikutip dari akun instagramnya @sufmi_dasco, Sabtu, 25 Februari 2023.

Kekompakan keduanya menandakan bahwa Partai Gerindra semakin solid menjelang Pilpres 2024.

Dalam pidatonya, Dasco menginstruksikan para kader untuk berjuang bersama memenangkan Gerindra di Pemilu dan mewujudkan Prabowo menjadi Presiden 2024.

"Saya instruksikan kepada seluruh pengurus, kader dan simpatisan Gerindra di Sultra untuk terus bergerak bersama dalam rangka mewujudkan Pak Prabowo menjadi Presiden dan Memenangkan Gerindra di Pemilu 2024 mendatang. Salam Indonesia Raya!" ujar Dasco.sinpo

Komentar: