Cucu Kelima Jokowi Diberi Nama Panembahan Al Saud Nasution, Ini Artinya

Laporan: Tri Setyo Nugroho
Minggu, 28 Agustus 2022 | 00:48 WIB
Presiden Jokowi bersama Iriana Jokowi saat menengok cucu kelimanya di RSPI (SinPo.id/Instagram)
Presiden Jokowi bersama Iriana Jokowi saat menengok cucu kelimanya di RSPI (SinPo.id/Instagram)

SinPo.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Iriana Jokowi menjemput cucu kelima di Rumah Sakit Pondok Indah (RSPI), Jakarta Selatan, Sabtu, 27 Agustus 2022. Cucu Jokowi kelima merupakan putra ketiga dari Bobby Nasution dan Kahiyang Ayu.

Dalam kesempatan itu, Bobby menyampaikan anak ketiganya bernama Panembahan Al Saud Nasution. Nama yang diberikan Bobby dan Kahiyang mirip dengan anak keduanya, Panembahan Al Nahyan Nasution.

“Namanya Panembahan Al Saud Nasution,” kata Bobby di RSPI, Jakarta Selatan.

Sementara itu, Kahiyang Ayu menjelaskan arti dari nama anak ketiganya. Kata Kahiyang, Panembahan Al Saud Nasution memiliki arti yang baik bagi sang anak.

“Artinya yang baik-baik untuk anak kami,” kata Kahiyang.

Seperti diketahui, Panembahan Al Saud Nasution lahir dengan bobot 3,49 kilogram dan panjang badan 48 sentimeter. Panembahan Al Saud Nasution lahir pada Kamis, 25 Agustus 2022 di RSPI melalui operasi caesar.sinpo

Komentar: