Komisi I DPR: Penyalahgunaan Senjata oleh Anggota TNI Akan Dievaluasi

Laporan: Galuh Ratnatika
Kamis, 18 Agustus 2022 | 16:35 WIB
Kucing mati akibat ditembak seorang Jenderal TNI bintang satu. Foto: Jabar Ekspres
Kucing mati akibat ditembak seorang Jenderal TNI bintang satu. Foto: Jabar Ekspres

SinPo.id - Penyalahgunaan senjata yang dilakukan oleh seorang jenderal bintang satu dalam satuan TNI terkait kasus penembakan sejumlah kucing, akan segera dievaluasi.

Anggota Komisi I DPR RI, Rizki Aulia Rahman Natakusumah, mengatakan akan mendorong TNI untukk bisa mengadakan evaluasi secara konsisten agar kejadian serupa tidak terulang kembali.

"Jadi evaluasi bukan per tahun, evaluasi bukan per bulan tapi terus bisa ditekankan untuk bisa menjaga kedisiplinan dari anggota TNI itu sendiri," kata Rizki saat ditemui di Gedung DPR RI, Jakarta, Kamis 18 Agustus 2022.

Pihaknya berharap agar oknum yang telah merusak citra TNI dengan melakukan tindakan indisipliner, dapat diberikan teguran, dan hukuman yang tepat.

"Tentu kalau untuk penembakan kucing ini sudah cukup serius, karena memang mereka dilatih, ditugaskan untuk memakai senjata api. Jadi, kehormatan TNI harus bisa dijaga, jangan sampai kasus tersebut merusak citra TNI secara utuh," jelasnya.

Selain itu Komisi I DPR RI juga akan segera menjadwalkan pertemuan dengan TNI, untuk membahas dan mendalami kasus penembakan kucing tersebut.

"Saya juga harus bisa mendalami isu ini nanti dalam rapat kerja selanjutnya, ini bisa menjadi pembahasan kita bersama, karena pelaku harus ditindak tegas," tandasnya.

 sinpo

Komentar: