Hadapi Krisis Global, Pak Bowo Minta Indonesia Waspada dan Gotong Royong

Laporan: Galuh Ratnatika
Selasa, 16 Agustus 2022 | 14:42 WIB
Prabowo Subianto atau yang karib disapa Pak Bowo (SinPo.id/Ashar)
Prabowo Subianto atau yang karib disapa Pak Bowo (SinPo.id/Ashar)

SinPo.id -  Menteri Pertahanan Indonesia, Prabowo Subianto, mengatakan bahwa Indonesia harus tetap waspada dan gotong royong dalam pemulihan Ekonomi di tengah kondisi krisis global.

"Ya saya kira kita bersyukur dengan prestasi yang sudah dicapai tapi kita harus waspada, karena situasi dunia yang tidak menentu," kata pria yang biasa disapa Pak Bowo ini saat ditemui di Gedung DPR RI, Jakarta, Selasa 16 Agustus 2022.

Menurutnya, Indonesia harus waspada dengan kondisi dunia yang memprihatinkan. Meski pertumbuhan ekonomi Indonesia terus meningkat, namun di sisi lain banyak negara yang diperkirakan akan mengalami krisis pangan.

"Tadi pesan pak Presiden untuk tetap waspada berhati-hati. Seluruh dunia sedang menghadapi situasi yang serba tidak pasti seperti krisis pangan, krisis energi, termasuk dampak perang dari Ukraina dan Rusia," imbuhnya.

Pihaknya mengatakan, bahwa kunci untuk menghadapi dan mengatasi semua tantangan di tengah krisis dunia saat ini, adalah dengan gotong-royong, kompak, dan bersatu.

"Kita juga harus waspada, kita harus rukun, kita harus sejuk, kita harus hati-hati, kita harus kerja sama dengan baik, kita harus percaya sama pimpinan, dan jangan mau diprovokasi," paparnya.sinpo

Komentar: