Ngerinya Kontainer Seruduk Ertiga Hingga Toko Di Bungah Gresik, Sopir Tewas Terjepit
SinPo.id - Kecelakaan maut yang menelan korban jiwa terjadi di Simpang Tiga Kecamatan Bungah, Kabupaten Gresik, Jawa Timur, Rabu (18/5). Kecelakaan diduga akibat truk kontainer mengalami rem blong, hingga menabrak minibus dan juga gudang toko.
Akibat kejadian ini, 1 orang pengemudi mobil meninggal dunia dengan kondisi terjepit. Kondisi lokasi yang sedang diguyur membuat proses evakuasi berlangsung dramatis. Pasalnya, korban juga berada di bagian depan kemudi, dengan kondisi mobil yang ringsek dan tidak berbentuk.
Diketahui, truk kontainer bernopol L 9367 UX dikemudikan oleh Suwarno (44), warga Dusun Mejeruk, Desa Tegalrejo, Kecamatan Widang, Kabupaten Tuban. Sedangkan Suzuki Ertiga warna Merah bernopol W 1743 CW dikemudikan korban Sugiono (60), warga Dusun Dukuh, Desa Bungah, Kecamatan Bungah.
Salah seorang warga Rifki, mengatakan, truk kontainer melaju dari utara ke selatan.
"Tiba-tiba menyeruduk mobil di depannya sampai ringsek dan truk kontainer berhenti setelah menabrak toko di tepi jalan sebelah kiri," kata Rifki.
Kronologis
Kecelakaan terjadi saat truk muatan kontainer Nopol L 9367 UX dikemudikan oleh Suwarno (44), warga Dusun Mejeruk, Desa Tegalrejo, Kecamatan Widang, Kabupaten Tuban.
Kontainer yang melaju dari arah utara ke selatan diduga rem blong, sehingga jalan yang menurun membuat truk kontainer langsung menyeruduk kendaraan Suzuki Ertiga warna Merah, Nopol W 1743 CW yang dikemudikan Sugiono (60), warga Dusun Dukuh, Desa Bungah, Kecamatan Bungah.
Akibat diseruduk truk kontainer tersebut, mobil Suzuki Ertiga langsung terbalik dan ringsek. Sehingga, Sugiono tewas terjepit bodi mobil Wuzuki Ertiga.
Kapolres Gresik AKBP Mochamad Nur Azis melalui Kasatlantas Polres Gresik AKP Engkos Sarkosi mengatakan, diduga rem truk kontainer blong. Sehingga, mengakibatkan tabrakan dengan kendaraan Suzuki Ertiga yang ada di depannya.
"Kemungkinan rem truk kontainer blong. Akibatnya, sopir mengelami luka berat dan pengemudi Ertiga meninggal dunia," kata Engkos, di TKP.