Macet Hingga 2 Km, Tol Layang MBZ Kembali Ditutup Sementara

Laporan: Samsudin
Rabu, 04 Mei 2022 | 11:41 WIB
Ilustrasi. Kemacetan di tol MBZ/net
Ilustrasi. Kemacetan di tol MBZ/net

SinPo.id -  Tol layang Mohammed Bin Zayed (MBZ) arah Cikampek kembali ditutup sementara, Rabu (4/5) ini. Hal ini dipicu kendaraan yang terlihat begitu padat merayap. Kemacetan ini terjadi di sejumlah titik.

Kepadatan kendaraan terjadi di Cibitung Km 26 hingga Cikarang Barat Km 29. Adapun penutupan akses masuk tol layang MBZ diberlakukan mulai dari Jatibening dan Kalimalang. Selanjutnya, arus lalu lintas dialihkan ke jalur bawah atau tol Cikampek.

"10.07 WIB Tol Japek Cibitung Km 26-Cikarang Barat Km 29 padat, kepadatan volume lalin. Cibatu-Karawang Barat Km 47 padat. Kepadatan di lajur masuk contraflow. Karawang Barat Km 49-Karawang Timur Km 57+200 arah Cikampek padat, kepadatan volume lalin," tulis keterangan Jasa Marga di akun Twitter @PTJASAMARGA, Rabu (4/5).

Tak hanya jalur bawah tol, kemacetan juga terjadi di ruas tol layang MBZ. Untuk mencegah kepadatan bertambah, Jasa Marga akhirnya menutup sementara jalur masuk ke Tol Layang MBZ.

Dalam cuitanya Jasa Marga menyebut ada penumpukan kendaraan di jalur pertemuan kendaraan dari Jalan Tol Layang MBZ dengan jalur bawah Tol Jakarta-Cikampek. Adanya pertemuan kendaraan itu menyebabkan kemaceten hingga kurang lebih 2 KM.

"10.11 WIB Jalan Layang MBZ Karawang Barat Km 47-KM 48+200 arah Cikampek padat, kepadatan pertemuan lalin Jalur Atas dan Jalur Bawah; Karawang-Cikarang-Tambun-Cikunir lancar," tulis Jasa Marga di Twitter.sinpo

Komentar: