Polri Lakukan Penyekatan Truk Sumbu 3 di Pintu Tol Cikampek Selama Nataru

Laporan: Firdausi
Minggu, 28 Desember 2025 | 16:49 WIB
Penyekatan truk sumbu tiga (SinPo.id/ Dok.Polri)
Penyekatan truk sumbu tiga (SinPo.id/ Dok.Polri)

SinPo.id - Korlantas Polri menerapkan penyekatan kendaraan truk sumbu 3 di akses masuk Tol Cikampek, tepatnya di kawasan Rem 1 Cikunir, Bekasi, Jawa Barat. Penyekatan dilakukan selama libur Nataru guna untuk mengurai kepadatan kendaraan.

Kainduk PJR Tol Cikampek Kompol Sandy Titah Nugraha mengatakan, pembatasan sumbu tiga ini mengacu pada Surat Keputusan Bersama (SKB) serta koordinasi lintas kementerian dan lembaga.

"Pembatasan sumbu tiga ini adalah sesuai dengan atensi perintah langsung dari Bapak Kapolri melalui Kakorlantas, kemudian Pak Menteri Perhubungan, bahwasannya sumbu tiga ke atas itu dilarang melintas pada saat pelaksanaan Operasi Lilin 2025," kata Sandy dalam keterangannya, Minggu, 28 Desember 2025.

Sandy menuturkan, penyekatan dilakukan karena masih banyaknya truk sumbu 3 melintas di jalur tol, meski sosialisasi sudah diberlakukan.

"Kendaraan sumbu tiga yang masih beroperasional di jalur tol, meski sudah dilakukan sosialisasi sebelumnya," ujarnya.

Pihaknya juga mengimbau kepada para pengemudi truk sumbu 3 untuk tidak memaksa masuk ke jalur tol, karena tim di lapangan akan melakukan penindakan berupa penilangan.

"Apabila memaksa kami harus melakukan tindakan tegas, kami akan melakukan penilangan," tutur Sandy.

BERITALAINNYA
BERITATERKINI