Presiden Prabowo Akan Bertemu PM Anwar Ibrahim di Kuala Lumpur Malam Ini

SinPo.id - Presiden RI Prabowo Subianto akan melakukan kunjungan singkat ke Kuala Lumpur, Malaysia, pada Minggu malam, 6 April 2025. Sekretaris Kabinet (Seskab) Letkol Inf Teddy Indra Wijaya mengonfirmasi bahwa Prabowo akan bertemu Perdana Menteri (PM) Anwar Ibrahim.
"Iyaa betul. Nanti malam akan bertemu PM Anwar Ibrahim di Kuala Lumpur dan akan langsung kembali ke Jakarta malam ini juga," ujar Teddy melalui ketrangan tertulis kepada media, Minggu, 6 April 2025.
Pertemuan ini disebut sebagai silaturahmi dalam suasana Idulfitri. Presiden Prabowo, menurut Teddy, sangat menghormati PM Anwar Ibrahim sebagai seorang pemimpin senior di kawasan ASEAN.
"Beliau lebih dulu menjadi perdana menteri, secara usia juga lebih senior, dan beliau adalah sahabat lama Pak Presiden," tambahnya.
Sebelumnya, Prabowo mengutus Menko Perekonomian Airlangga Hartarto untuk bertemu PM Anwar Ibrahim yang masih dalam suasana Lebaran Idulfitri 2025. Airlangga mengakui, pertemuan dengan PM Anwar juga membahas tarif resiprokal yang diterapkan Presiden Amerika Serikat (AS) Donald John Trump kepada Indonesia daj Malaysia, serta negara ASEAN.
"Kami tentunya juga berdiskusi mengenai perkembangan ekonomi global terkini khususnya merespons kebijakan ekonomi politik Amerika Serikat yang berdampak terhadap negara-negara di kawasan Asia Tenggara," kata Airlangga melalui akun Instagramnya.