Kendaraan Memadati Pelabuhan Bakauheni Lampung Selatan Antrean Mengular pada Malam Hari

SinPo.id - Kendaraan mulai memadati Pelabuhan Bakauheni, Lampung Selatan, dengan antrean yang mengular di pintu masuk pelabuhan. Kepadatan ini terjadi pada Selasa malam, 2 April 2025, dengan pergerakan kendaraan yang terus berdatangan sejak pukul 18.00 WIB.
Meski cuaca hujan deras, pergerakan kendaraan pemudik tidak terpengaruh dan terus berlangsung lancar. General Manager PT ASDP Indonesia Ferry cabang Bakauheni, Syamsudin, menjelaskan bahwa kepadatan kendaraan sudah mulai terlihat sejak siang hari. "Memang sejak siang tadi kepadatan kendaraan telah terjadi, dan pada malam ini bisa kita pantau di pintu masuk pelabuhan memang terjadi kepadatan kendaraan," ungkap Syamsudin, Kamis 3 April 2025
Syamsudin menambahkan bahwa pihak ASDP telah mempersiapkan berbagai skema untuk menghadapi pergerakan kendaraan yang terus meningkat, terutama menjelang puncak arus balik. "Semua skema sudah kita siapkan, untuk Pelabuhan BBJ dan Wika pun hari ini sudah mulai beroperasi. Jadi untuk kendaraan golongan 7,8,9 itu tetap di BBJ, namun untuk golongan 5B dan 6B mulai kita geser besok, jadi nggak di Pelabuhan Bakauheni lagi," jelasnya.
Pihak ASDP berharap persiapan ini dapat mengurangi kepadatan dan memperlancar arus balik pemudik yang melintasi pelabuhan tersebut.