Banjir di Tapanuli Selatan Surut, 76 Jiwa Kembali ke Rumah, BNPB Imbau Waspada

SinPo.id - Banjir yang melanda Kabupaten Tapanuli Selatan, Sumatra Utara, sejak Kamis 13 Maret 2025 malam, kini telah surut total pada Sabtu 15 Maret 2025 Merujuk data Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) hingga pukul 16.03 WIB, sebanyak 19 kepala keluarga atau 76 jiwa yang sebelumnya mengungsi telah kembali ke rumah masing-masing.
Saat ini, warga terdampak melakukan pembersihan material sisa banjir secara gotong royong, sementara pemerintah daerah masih mendata kerusakan infrastruktur akibat bencana ini.
Banjir terjadi akibat hujan deras yang menyebabkan meluapnya Sungai Batang Angkola, merendam 223 unit rumah dan 402 hektar lahan persawahan. Selain itu, banjir mengakibatkan tiga rumah warga rusak berat serta dua jembatan gantung mengalami kerusakan signifikan.
Wilayah yang terdampak meliputi Kecamatan Angkola Muaratais, Kecamatan Batang Angkola, dan Kecamatan Sayur Matinggi. Saat kejadian, BPBD Kabupaten Tapanuli Selatan bersama tim terkait segera melakukan evakuasi warga, mendirikan pos pengungsian, menyalurkan bantuan logistik, serta menyediakan layanan kesehatan bagi korban terdampak.
Meskipun banjir telah surut, BNPB mengimbau warga dan pemerintah daerah untuk tetap waspada. Berdasarkan prediksi cuaca, wilayah Kabupaten Tapanuli Selatan masih berpotensi mengalami hujan dalam beberapa hari ke depan.
Sebagai langkah antisipasi, BNPB menyarankan warga segera membersihkan lumpur dan material banjir dari drainase dan saluran air, agar air dapat mengalir dengan lancar dan mencegah banjir susulan.
"Kami mengimbau masyarakat untuk tetap waspada dan segera melaporkan potensi bencana kepada pihak berwenang guna mengurangi risiko," ujar Abdul Muhari, Kepala Pusat Data, Informasi, dan Komunikasi Kebencanaan BNPB.
HUKUM 9 hours ago
POLITIK 1 day ago
OLAHRAGA 1 day ago
BUDAYA 2 days ago
GALERI 2 days ago
PERISTIWA 1 day ago
BUDAYA 15 hours ago
PERISTIWA 1 day ago