Urai Macet Mudik Lebaran, Korlantas Polri Libatkan Polwan

SinPo.id - Korlantas Polri turut melibatkan tim polisi wanita (Polwan) simpatik dalam pengamanan mudik Lebaran 2025. Para Polwan nantinya akan ditugaskan memantau kondisi lalu lintas di dalam tol serta mengurai kemacetan.
"Nanti kita akan gerakkan tim Polwan bertugas di dalam tol dengan simpatik dan halus, supaya masyarakat bisa menerima, dengan cara humanis," kata Kakorlantas Polri Irjen Agus Suryo Nugroho dalam keterangannya, Kamis, 14 Maret 2025.
Tim Polwan akan mengedepankan tindakan yang humanis dalam bertindak. Mereka juga akan bertugas dari pagi hingga malam hari guna untuk memastikan keselamatan para pemudik.
"Tim nanti akan bertugas dari pagi sampai malam hari ya dengan mengedepankan tindakan humanis," ungkapnya.
Selain itu, polisi wanita itu juga akan bertugas mengawasi kendaraan para pemudik yang parkir sembarang. Khususnya parkir di bahu jalan, yang kebanyakan terjadi di dalam tol.
"Pada jam-jam tertentu itu banyak yang kadang-kadang pemudik itu parkir di bahu jalan, baik itu di tol. Nanti kita akan gerakkan tim Polwan yang simpatik," ungkap Agus.
POLITIK 19 hours ago
OLAHRAGA 2 hours ago
GALERI 2 days ago
BUDAYA 1 day ago
HUKUM 2 days ago
GALERI 1 day ago