Fikri/Daniel Singkirkan Unggulan Pertama di All England 2025

SinPo.id - Ganda putra Indonesia, Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin, membuat kejutan di babak pertama All England 2025 dengan menyingkirkan unggulan pertama asal Denmark, Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen. Bertanding di Utilita Arena Birmingham pada Rabu 12 Maret dini hari WIB, Fikri/Daniel menang straight games 22-20, 21-18 dalam waktu 42 menit.
“Kami bersyukur bisa diberikan kelancaran dan kemenangan. Pertandingan sangat seru dan sengit sejak awal, mereka juga bermain sangat bagus dan tidak mudah dikalahkan,” ujar Fikri melalui keterangan pers Humas dan Media PP PBSI.
Daniel menambahkan bahwa laga berlangsung ketat sejak gim pertama. Meski sempat unggul 19-16, mereka hampir tersusul sebelum akhirnya bisa mengunci kemenangan. “Beruntung kami bisa membalikkan rasa percaya diri dan kembali siap. Puji Tuhan bisa unggul,” kata Daniel.
Di gim kedua, Astrup/Rasmussen tampil lebih agresif, tetapi Fikri/Daniel tetap fokus pada pola permainan yang telah mereka persiapkan. “Astrup mencoba mengintimidasi, tapi kami sudah terbiasa. Di akhir pertandingan pun kami tetap saling menghormati,” ujar Daniel.
Kemenangan ini mengantarkan Fikri/Daniel ke babak kedua, di mana mereka akan menghadapi sesama pasangan Indonesia, Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana. Dalam pertemuan sebelumnya di Korea Open 2024, Leo/Bagas unggul 1-0.
“Pastinya kami ingin revans. Jadi harus lebih fokus memperbaiki permainan agar bisa lebih baik nanti,” tutup Fikri.
Pertandingan ini akan menjadi duel sengit antara dua ganda putra terbaik Indonesia dalam perebutan tiket perempat final turnamen bulu tangkis level BWF World Tour Super 1000 ini.