Rayakan HUT Ke-17, Gerindra Bagikan Ribuan Paket Sembako untuk Masyarakat

SinPo.id - Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani, mengatakan Gerindra membagikan sedikitnya ribuan paket sembako untuk masyarakat di jabodetabek sebagai bentuk rasa syukur karena Gerindra telah mencapai usia 17 tahun.
"Sembako kita selenggarakan atau kita berikan kepada masyarakat di Jabodetabek sebanyak 7.500 paket kurang lebih, kemudian santunan kepada anak yatim kurang lebih 1.700 yatim piatu, kemudian kita juga membagikan ke sejumlah pondok pesantren," kata Muzani, di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis, 6 Februari 2025.
Selain itu, ia juga menyampaikan rasa syukurnya karena di ulang tahun Gerindra tahun ini, Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto terpilih menjadi presiden Republik Indonesia.
"Hari ini kita merayakan ulang tahun dan kita bersyukur karena partai kita telah mencapai usia yang ke-17 dan kita bersyukur dalam ulang tahunnya yang ke-17, partai kita bisa menempatkan kader terbaiknya sebagai Presiden Republik Indonesia," ungkapnya.
Oleh karena itu, Partai Gerindra menyampaikan rasa terima kasih atas seluruh atensi dari semua pihak, baik itu kader Partai Gerindra, maupun masyarakat yang selama ini telah memberikan dukungan yang luar biasa kepada Gerindra.
"Kami mengucapkan terima kasih atas atensi yang amat besar perhatian yang begitu besar dari segenap keluarga besar Partai Gerindra di tingkat anak ranting, di tingkat ranting, di tingkat anak cabang, di tingkat cabang, tingkat DPD dan semua anggota DPRD Partai Gerindra di seluruh Indonesia," tuturnya.
"Serta masyarakat dan rakyat Indonesia yang begitu besar atensi dan perhatiannya dalam ulang tahun kami yang ke-17," kata Muzani.