Ketua Banggar DPR Sarankan Perbaikan Penyaluran Subsidi LPG 3 Kg

Laporan: Tim Redaksi
Selasa, 04 Februari 2025 | 02:29 WIB
LPG 3 KG
LPG 3 KG

SinPo.id -  Ketua Badan Anggaran (Banggar) DPR RI, Said Abdullah, mencermati kelangkaan tabung LPG 3 Kg yang terjadi di tengah masyarakat. Untuk mengatasi masalah ini, ia menyarankan perbaikan kebijakan penyaluran subsidi yang disertai dengan komunikasi publik yang baik.

"Agar hal ini tidak menimbulkan kepanikan banyak pihak, dan sebagian pihak tidak memanfaatkannya untuk mengambil keuntungan," ujar Said dalam keterangannya kepada Parlementaria.

Said menekankan bahwa program LPG 3 Kg yang dijalankan pemerintah dan PT Pertamina harus mempertimbangkan beberapa aspek penting, seperti:

Kesiapan data yang akurat,

Infrastruktur distribusi yang memadai,

Daya beli masyarakat yang sedang menurun.


Menurutnya, program ini sebaiknya dijalankan secara bertahap, dimulai dari daerah yang sudah siap, agar implementasinya lebih efektif.

"Hendaknya program ini tidak dijalankan secara serta-merta, tetapi dimulai dari daerah-daerah yang telah siap dengan berbagai pertimbangan," tambahnya.

Jaminan Subsidi bagi Masyarakat Rentan

Lebih lanjut, Said meminta pemerintah dan Pertamina memastikan subsidi LPG 3 Kg tetap dapat diakses oleh rumah tangga miskin, lansia, serta pelaku usaha mikro dan kecil. Ia juga mengusulkan pembentukan tim darurat, agar kelompok ini tidak mengalami kesulitan dalam mendapatkan LPG 3 Kg.

"Pemerintah harus menjamin ketersediaan LPG bagi masyarakat rentan, agar mereka tidak berlarut-larut mengalami kesulitan," tegasnya.

Tindak Tegas Pelaku Penimbunan dan Pengoplosan

Untuk memastikan subsidi LPG tepat sasaran dan tidak disalahgunakan, Said meminta Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), termasuk kepala daerah dan aparat kepolisian, segera melakukan operasi pasar di wilayah masing-masing.

"Segera lakukan pemidanaan terhadap para penimbun dan pengoplos LPG 3 Kg, karena tindakan ini mengancam kecukupan volume subsidi untuk rakyat," pungkasnya.

BERITALAINNYA
BERITATERKINI