Pria di Tangerang Tewas Dikeroyok OTK, Diduga Pelaku 10 Orang

SinPo.id - Seorang pria berinisial IS tewas dikeroyok oleh orang tak dikenal (OTK) di Jalan Villa Cimone, Cimone Jaya, Karawaci, Kota Tangerang, Banten. Peristiwa itu terjadi pada Rabu, 25 Desember 2024 dini hari.
"Pengeroyokan seorang pria yang menyebkan tewas, diduga dilakukan oleh orang tak dikenal," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi kepada wartawan, Minggu, 29 Desember 2024.
Dari pemeriksaan sejumlah saksi, kata Ade, korban diduga dikeroyok OTK berjumlah 10 orang dengan cara dibenturkan kepalanya korban ke tembok berulang kali.
"Keterangan saksi dikeroyok 10 orang dengan cara dibenturkan ke tembok dan tidak sadarkan diri" ujarnya.
Atas kejadian itu, korban langsung dilarikan ke instalasi gawat darurat (IGD) RSUD Tangerang Selatan. Sempat dilakukan perawatan, dan akhirnya dinyatakan meninggal dunia pada Kamis, 26 Desember 2024.
"Sempat dirawat dan akhirnya dinyatakan meninggal dunia," ujarnya.
Kini kasus tersebut terus dilakukan pengembangan oleh pihak kepolisian dan para pelaku juga masih dalam penyelidikan oleh Polres Metro Tangerang Kota