Bahlil Bakal Izinkan Ojol Nikmati BBM Subsidi, tapi Tak Semua

Laporan: Tio Pirnando
Rabu, 04 Desember 2024 | 12:42 WIB
Pengemudi ojol sedang menunggu penumpang. (SinPo.id/Ashar)
Pengemudi ojol sedang menunggu penumpang. (SinPo.id/Ashar)

SinPo.id - Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia memberi sinyal bahwa pengemudi ojek online (ojol) akan tetap diizinkan membeli bahan bakar minyak (BBM) subsidi. Sebab, ojol akan masuk dalam kategori UMKM. 

"Semua UMKM kemungkinan besar subsidinya dalam bentuk bahan (BBM). Jadi kalau dia minyak kita tidak akan mengalihkan ke BLT. Nah, ojol akan masuk dalam kategori UMKM," kata Bahlil di Jakarta, Rabu, 4 Desember 2024.

Ketua Umum Partai Golkar ini menerangkan, kini pemerintah masih mengkaji kriteria ojol yang berhak mendapatkan subsidi BBM. Alasannya, ada ojol yang memiliki plat hitam, bukan kuning seperti angkutan umum. 

"Jadi nanti subsidi yang akan kita kasih dalam exercise yang salah satu diantaranya plat kuning akan mendapatkan subsidi. Bagi ojol yang sekarang terjadi dinamika, itu kan kita lagi meng-excersie bagaimana membedakan mana plat hitam yang usaha ojol, mana yang bukan," ungkapnya. 

Bahlil menerangkan, BBM subsidi yang disalurkan nantinya dengan skema blending. Yakni subsidi barang atau bahan seperti yang diberikan kepada UMKM. Ada juga subsidi BBM yang disalurkan menjadi Bantuan Langsung Tunai (BLT).

Bahlil menyampaikan, kriteria resmi penerima subsidi BBM akan diumumkan secara resmi setelah diputuskan oleh Presiden Prabowo Subianto.

"Insyallah Desember ini (diumumkan)," katanya.

BERITALAINNYA
BERITATERKINI