Legislator NasDem: Setyo Punya Konsep Jelas Memberantas Korupsi
SinPo.id - Anggota Komisi III DPR RI Rudianto Lallo menilai Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terpilih Setyo Budiyanto memiliki konsep yang jelas dalam pemberantasan dan pencegahan tindak pidana korupsi. Setyo dipercaya mampu membawa perubahan positif di Lembaga Antirasuah tersebut.
Legislator dari Fraksi Partai NasDem itu mengatakan proses pemilihan pimpinan KPK merupakan amanah Undang-Undang (UU) yang memberikan hak kepada DPR untuk memilih berdasarkan hasil seleksi Panitia Seleksi (Pansel) yang dibentuk oleh Presiden.
Selanjutnya, 10 nama yang diajukan Pansel akan mengikuti uji kelayakan dan kepatutan atau fit and proper test untuk dipilih 5 calon sebagai pimpinan KPK.
"Bagi kami di DPR, pilihan ini adalah pilihan terbaik dari yang baik. Sekali lagi, pilihan terbaik dari yang baik," kata Rudianto kepada wartawan, Jakarta, Jumat, 22 November 2024.
Menurut Kapoksi Fraksi Nasdem Komisi III DPR RI ini, pilihan anggota DPR tentu mempunyai pertingang subjektif dan objektif. Namun, dia meyakini Setyo memiliki kemampuan dan rekam jejak yang luas, baik di dalam maupun di luar KPK. Selain itu, Setyo memiliki konsep yang jelas dalam upaya pemberantasan korupsi.
"Kenapa memilih Pak Setyo? Bagi saya Pak Setyo punya konsep yang jelas dalam rangka pemberantasan dan pencegahan tindak pidana korupsi," ujarnya.
Rudianto menegaskan bahwa Komisi III DPR RI menaruh harapan kepada pimpinan KPK yang terpilih dapat bekerja dengan sungguh-sungguh, menjalankan sumpah jabatan, serta mengembalikan kepercayaan publik terhadap KPK.
"Kami yakin pimpinan KPK yang terpilih ini akan menunaikan sumpah jabatan Untuk sungguh-sungguh bekerja dengan baik dan benar. Termasuk di dalamnya meluruskan dan memurnikan kembali penegakan hukum Di bidang pemberantasan korupsi," katanya.
Sebelumnya, Komisi III DPR RI selesai menggelar uji kepatutan dan kelayakan terhadap 10 calon pimpinan KPK sejak 18-21 November 2024. Selanjutnya, Komisi III DPR pun memilih 5 dari 10 capim KPK tersebut.
Nama Setyo Budiyanto terpilih menjadi Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) periode 2024-2029. Selain Setyo, empat capim KPK lain yang terpilih adalah Fitroh Rohcahyanto, Ibnu Basuki Widodo, Johanis Tanak, dan Agus Joko Pramono.