AS Kembali Veto Resolusi DK PBB untuk Gencatan Senjata di Gaza
SinPo.id - Amerika Serikat (AS) kembali memveto resolusi Dewan Keamanan PBB untuk gencatan senjata di Gaza, yang menuai kritik dari banyak pihak, karena pemerintah Biden telah memblokir tindakan internasional untuk menghentikan kekejaman Israel.
Dewan yang beranggotakan 15 orang itu memberikan suara pada resolusi yang diajukan oleh 10 anggota tidak tetap yang menyerukan gencatan senjata segera, tanpa syarat, dan permanen dalam konflik di Gaza.
Namun hanya AS yang memberikan suara menentang, menggunakan hak vetonya sebagai anggota tetap dewan untuk memblokir resolusi tersebut.
Sementara anggota lainnya mengecam keras AS karena kembali memblokir resolusi yang diajukan oleh 10 anggota terpilih dewan, yakni Aljazair, Ekuador, Guyana, Jepang, Malta, Mozambik, Korea Selatan, Sierra Leone, Slovenia, dan Swiss.
"Sangat disesalkan bahwa karena penggunaan hak veto, dewan ini sekali lagi gagal menegakkan tanggung jawabnya untuk menjaga perdamaian dan keamanan internasional," kata Duta Besar Malta untuk PBB Vanessa Frazier, dilansir dari Reuters pada Kamis, 21 November 2024.
Padahal pakar keamanan pangan telah memperingatkan bahwa kelaparan akan segera terjadi di antara 2,3 juta penduduk Gaza apabila perang tidak segera diakhiri.