MA Tak Bakal Lindungi Hakim yang Terlibat Kasus Ronald Tannur
SinPo.id - Juru Bicara Mahkamah Agung (MA) Yanto memastikan, pihaknya menghormati proses hukum yang berlangsung Kejaksaan Agung (Kejagung) kepada mantan pejabat MA, Zarof Ricar, yang diduga terlibat suap dalam kasus Ronald Tannur.
Yanto menegaskan, MA tidak akan memberi perlindungan kepada para hakim yang terlibat dalam kasus tersebut.
"Tentunya Mahkamah Agung berkomitmen tidak akan melindungi anggota yang tidak benar," kata Yanto dalam konferensi pers, Senin, 28 Oktober 2024.
Menurut Yanto, sebenarnya, sudah ada upaya pencegahan dilakukan melalui Komisi Yudisial (KY), Badan Pengawa (Bawas) MA, hingga Peraturan Mahkamah Agung, agar hakim tidak melakukan perilaku kotor, seperti diduga dilakukan oleh Zarof.
"Namun, toh masih ada kejadian yang demikian," tuturnya.
Karena itu, Yanto meyakinkan internal MA akan lebih intensif untuk melakukan pengawasan dan pembinaan agar hal serupa tak lagi terjadi.
"Ke depan tentu ya akan intensif, akan selalu rutin melakukan pembinaan-pembinaan kepada para hakim agar tidak lagi terjadi hal yang serupa di hari kemudian," ucapnya.
Adapun pembinaan MA tersebut, telah dimulai kepada hakim pengadilan tinggi agama di seluruh Indonesia.
"Ini rencananya pimpinan Mahkamah Agung akan melakukan pembinaan dan pengarahan kepada seluruh pimpinan pengadilan tinggi, tadi sudah dimulai dengan melakukan pembinaan dan pengarahan kepada ketua pengadilan tinggi agama se-Indonesia," kata dia.
Selain itu, MA juga bakal menerapkan sanksi internal kepada para hakim yang terbukti melakukan penyimpangan. Wewenang itu juga diberikan kepada Ketua Pengadilan Tinggi hingga Pengadilan Militer.
"Berikutnya, Ketua Pengadilan Tinggi dan Ketua Pengadilan TUN, dan Pengadilan Militer se-Indonesia dan seterusnya dan tadi kebijakan pimpinan MA, memberikan kewenangan kepada ketua pengadilan tinggi untuk melakukan tindakan yang dianggap perlu dalam hal terjadi penyimpangan," kata Yanto.
Sebagai informasi, mantan pejabat MA, Zarof Ricar, diduga terlibat permufakatan jahat dengan pengacara Ronald Tannur. Zarof diduga menjadi makelar untuk mengamankan vonis Ronald Tannur di tingkat kasasi.
Pengacara Ronald Tannur, Lisa Rahmat, sepakat untuk mengirimkan Rp 5 miliar kepada Zarof, yang nantinya akan dibagikan kepada majelis hakim yang mengadili kasus itu di tingkat kasasi. Atas jasanya itu, Zarof akan mendapatkan fee sebesar Rp1 miliar.