Pemprov DKI Kaji Program Makan Gizi Gratis untuk Sekolah Swasta dan Ibu Hamil
SinPo.id - Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Teguh Setyabudi, melakukan kunjungan ke SMKN 26 Jakarta Timur untuk menguji coba program makan bergizi gratis.
Dalam kesempatan tersebut, Teguh mengungkapkan rencana untuk memperluas program ini ke sekolah swasta dan juga menjangkau ibu hamil.
"Ya, pastinya insyaallah program itu nanti kita akan lanjutkan bukan hanya di (sekolah) negeri, tapi juga di swasta. Bukan hanya di SMK, tapi mungkin juga ada sekolah dasar, SMP," kata Teguh kepada wartawan, Kamis, 21 Oktober 2024.
Menurut dia, pihaknya juga akan mengkaji kemungkinan program ini untuk pondok pesantren dan kelompok lain. Namun, Teguh mengingatkan, pelaksanaan untuk ibu hamil belum bisa dipastikan dalam waktu dekat.
"Kita akan usahakan lah, kita nanti lihat, dengan koordinasi OPD terkait," ungkap dia.
Lebih lanjut, Teguh menuturkan, anggaran untuk program makan bergizi gratis bagi anak sekolah mungkin akan dimasukkan dalam APBD 2025. Saat ini, kata dia, pembahasan anggaran tersebut masih berlangsung.
“Kita masih sedang dalam pembahasan untuk mematangkan tersebut. Harapan kita, sebelum 30 November, bisa diketok. Mudah-mudahan kita bisa bekerja sama dengan DPRD sebaik mungkin,” ungkap dia.
Dia pun menyebut, diskusi mengenai program ini masih berlangsung di tingkat kementerian, dan pihaknya berkomitmen untuk mendukung program yang digagas oleh Presiden Prabowo Subianto.
“Kami akan usahakan support sebaik mungkin untuk peran-peran yang diarahkan untuk pemerintah daerah, khususnya DKI Jakarta," tandasnya.