PERETASAN DATA POLSEK SETIABUDI

Polisi Ungkap Hal Lucu dari Pelaku Peretas Data Polsek Setiabudi

Laporan: Firdausi
Jumat, 20 September 2024 | 22:35 WIB
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi (SinPo.id/ Firdausi)
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi (SinPo.id/ Firdausi)

SinPo.id - Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Ade Ary Syam Indradi mengungkapkan, bahwa pelaku peretas data Polsek Setiabudi ketika Google Business Profile mengalami gangguan sempat melakukan hal yang lucu ketika melancarkan aksi kejahatannya.

Hal yang lucu itu, kata Ade, ketika dihubungi para korban, pelaku tidak langsung mengangkat telepon tersebut.

"Dan lucunya tersangka tidak langsung mengangkat. Padahal dia sudah seolah-olah sebagai call center. Nah ini juga harus hati-hati," kata Ade kepada wartawan, Jumat, 20 September 2024.

Yang lucunya lagi, kata mantan Kapolres Jaksel itu, pelaku akan menelpon balik kepada para korban. Padahal, pelaku ini mengaku call center dari kantor pemerintah.

"Ketika kita menghubungi call center, biasanya akan diangkat langsung. Tapi kok ini malah ditelepon balik, kan lucu kan," ungkapnya.

Hingga saat ini, polisi masih memburu pelaku lain, yang diduga satu komplotan dengan pelaku inisial KTD yang merupakan seorang mahasiswa.

"Pelaku lainnya masih kita buru," ujarnya.

Sebelumnya, pelaku KTD ditangkap karena memanipulasi data Google Business Profile milik Polsek Setiabudi. Tersangka mengubah informasi Polsek Setiabudi dengan memanfaatkan bug yang terjadi di Google Business Profile pada 11-12 Agustus 2024 lalu.

Atas kejadian tersebut, pelaku sudah ditahan di Rutan Polda Metro Jaya. Dia dijerat dengan Pasal 51 Ayat (1) jo 35 Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2008 sebagaimana diubah terakhir dengan Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2024 tentang perubahan kedua atas Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2008 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik. 

BERITALAINNYA
BERITATERKINI