PERTEMUAN PRABOWO-MEGAWATI

Bamsoet Dukung Pertemuan Prabowo dengan Megawati: Kalau Pemimpin Guyub Adem

Laporan: Juven Martua Sitompul
Jumat, 20 September 2024 | 19:13 WIB
Politisi Golkar Bambang Soesatyo (SinPo.id/ Ashar)
Politisi Golkar Bambang Soesatyo (SinPo.id/ Ashar)

SinPo.id - Politikus Partai Golkar Bambang Soesatyo (Bamsoet) mendukung rencana pertemuan Presiden terpilih Prabowo Subianto dengan Presiden ke-5 RI sekaligus Ketua Umum PDI Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri. Para tokoh di Tanah Air diharap guyub di pemerintahan mendatang.

"Ya intinya, kalau semua pemimpin bangsa kompak, rukun, guyub, kan bagus juga buat kita adem kan," kata Bamsoet di Kompleks Parlemen, Jakarta, Jumat, 20 September 2024.

Menurut Bamsoet, hubungan baik yang terjalin di antara para pemimpin bangsa akan berdampak baik pula pada situasi ekonomi dan program pembangunan. Dia menilai hubungan buruk antara pemimpin bangsa bisa berpengaruh hingga tren investasi di Indonesia.

"Karena program pembangunan maupun ekonomi ini, kalau ditopang dengan situasi politik yang kondusif, para pemimpin kita akur, rukun, pasti investor-investor juga merasa nyaman, merasa pede, untuk berinvestasi di tanah kita. Tapi kalau para pemimpin kita saling enggak kompak, ya pasti investor juga akan berhitung lagi berinvestasi ke Indonesia," ucapnya.

Di sisi lain, Ketua MPR ini menyerahkan sepenuhnya wacana PDIP jika ingin bergabung ke pemerintahan Prabowo-Gibran Rakabuming Raka. Namun, kata dia, atas nama pribadi Bamsoet mendukung bila PDIP merapat ke pemerintahan Prabowo-Gibran.

"Yang bisa menjawab itu adalah pemimpin koalisi. Tapi kalau saya setuju, mendukung semuanya guyub dalam satu kesatuan langkah," ujarnya.

BERITALAINNYA
BERITATERKINI