PENGANIAYAAN SISWA SMP

Polisi Dalami Kasus Penganiayaan Pelajar SMP di Duren Sawit

Laporan: Firdausi
Kamis, 29 Agustus 2024 | 17:31 WIB
Ilustrasi penganiayaan (SinPo.id/Pixabay)
Ilustrasi penganiayaan (SinPo.id/Pixabay)

SinPo.id - Polda Metro Jaya mulai menyelidiki kasus penganiayaan seorang pelajar SMP berinisial NZF (13) oleh temannya di sekolah kawasan Duren Sawit, Jakarta Timur. Akibat kejadian tersebut, korban babak belur dianiaya rekannya inisial A (14). 

"Sedang didalami dan diselidiki kasus penganiayaan korban pelajar SMP," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi kepada wartawan, Kamis, 29 Agustus 2024. 

Mantan Kapolres Jaksel itu menjelaskan, kejadian itu bermula saat korban hendak mengambil wudhu. Keduanya saling siram menggunakan air. Korban tidak sengaja mengenai korban dengan air, kain pel lantai Masjid. Alhasil pelaku terbawa emosi.

"Pelaku langsung emosi dan melakukan penganiayaan terhadap korban. Arah hidung dan mencakar ke area telinga sehingga korban mengalami lebam di area mata sebelah kanan, area kepala bagian atas, area hidung, dan luka cakar di area telinga," ujarnya. 

Akibat kejadian tersebut, korban mengalami luka lebam di area wajah disebabkan pukulan dari pelaku. Kini kasus tersebut tengah didalami dan ditangani Polres Jakarta Timur. 

"Polisi masih melakukan serangkaian penyelidikan terkait kasus tersebut," ujarnya.sinpo