Fahri Hamzah Ingin RK-Suswono Dipilih Aklamasi Jadi Gubernur Jakarta
SinPo.id - Wakil Ketua Umum Partai Gelora Fahri Hamzah menegaskan, pasangan Ridwan Kamil-Suswono baiknya langsung dilakukan aklamasi tanpa adanya kontestasi pilkada.
"Kalau saya boleh berpendapat. Sebaiknya pasangan Ridwan Kamil dan Suswono langsung aklamasi," kata Fahri Hamzah dalam di Hotel Sultan, Jakarta, Senin, 19 Agustus 2024.
Alasan Fahri dilakukan aklamasi untuk pasangan Ridwan dan Suswono, tak lain karena Jakarta sudah tidak lagi menjadi Ibu Kota Indonesia.
"Jakarta ini kan sudah tidak lagi Ibi Kota Indonesia, kan ada IKN," candanya.
Mantan anggota DPR RI ini kemudian mengungkapkan bahwa dirinya mengenal dekat Suswonon, begitu pula Ridwan Kamil yang merupakan sahabatnya.
Untuk itulah dia berharap, bila keduanya terpilih di Pilkada Jakarta, mereka harus menghindari konflik internal demi Jakarta lebih baik kedepannya.
"Saya berharap tidak ada konflik Ridawan Kamil dan Suswono bila terpilih. Tapi saya mengenal keduanya orang baik," ungkapnya.
Diketahui, Mantan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil resmi dideklarasikan sebagai calon gubernur DKI Jakarta di Pilkada 2024. Ridwan Kamil, yang merupakan kader Partai Golkar akan maju Pilgub DKI Jakarta bersama politikus Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Suswono.
Deklarasi dihadiri sejumlah petinggi partai pendukung antara lain Sekjen Golkar Lodewijk Freidrich Paulus, Presiden PKS Ahmad Syaikhu, Sekjen Gerindra Ahmad Muzani, Sekjen NasDem Hermawi Taslim.
Kemudian Sekjen Demokrat Teuku Riefky Harsya, Sekjen PKB Hasanuddin Wahid, Sekjen PAN Eddy Soeparno, Sekjen PPP Arwani Thomafi, Sekjen Perindo Ahmad Rofiq, Wakil Ketua Umum.
KIM Plus ini terdiri dari Partai Gerindra, Golkar, PAN, Demokrat, PSI, PKS, NasDem, PKB, Partai Gelora, Partai Garuda, Perindo, hingga PPP. Total ada 12 partai pengusung Ridwan Kamil-Suswono.