Demokrat Resmi Usung Bobby Nasution Jadi Calon Gubernur Sumut di Pilkada 2024

Laporan: Sigit Nuryadin
Kamis, 08 Agustus 2024 | 23:51 WIB
Demokrat Resmi Usung Bobby Nasution Jadi Calon Gubernur Sumut di Pilkada 2024 (SinPo.id/Sigit)
Demokrat Resmi Usung Bobby Nasution Jadi Calon Gubernur Sumut di Pilkada 2024 (SinPo.id/Sigit)

SinPo.id - Partai Demokrat resmi mengusung Bobby Nasution sebagai calon gubernur pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di Provinsi Sumatera Utara (Sumut). 

Penyerahan surat resmi rekomendasi dukungan kepada mantu Presiden Joko Widodo (Jokowi) tersebut diberikan secara langsung Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), di Kantor DPP Demokrat, Jakarta Pusat, Kamis, 8 Agustus 2024 malam. 

"Saya ingin memperkenalkan pasangan calon gubernur dan calon wakil gubernur yang Partai Demokrat usung dalam Pilkada di Sumatera Utara, yakni Bung Muhammad Bobby Afif Nasution dan Bapak Surya sebagai calon wakil gubernur," kata AHY dalam sambutannya. 

AHY mengatakan, Bobby sudah memiliki pengalaman sebagai Walikota Medan selama lima tahun. Karena itu, Demokrat percaya ia mampu memimpin di Provinsi Sumut sebagai Gubernur. 

"Mas Bobby atau Bang Bobby saat ini menjadi wali kota medan tentu dengan pengalaman bisa dihadirkan untuk memimpin Sumut," ungkapnya.

"Saya rasa dengan kepemimpinan dan energi muda yang bung Bobby miliki saya punya optimisme , Demokrat punya optimisme bisa memajukan sumut lima tahun mendatang," sambungnya. 

Lebih lanjut, AHY mengungkapkan, Bobby juga bakal didampingi calon wakil gubernur yang sarat berpengalaman dalam dunia politik dan mantan Bupati Asahan dua periode. 

"Ditambah dengan pasangan yang juga memiliki rekam jejak dan pengalaman di dunia politik berangkat dari bawah dan akhirnya menjadi Bupati Asahan," tuturnya. 

"Tadi cerita bahwa jadi Bupati periode pertama dan kedua ada tangan Demokrat di sana," tandasnya. sinpo

Komentar: