PILKADA SERENTAK 2024

Demokrat Serahkan Surat Rekomendasi ke 108 Calon Kepala Daerah

Laporan: Sigit Nuryadin
Kamis, 08 Agustus 2024 | 23:20 WIB
Penyerahan surat rekomendasi calon kepala daerah oleh AHY (SinPo.id/ Sigit Nuryadin)
Penyerahan surat rekomendasi calon kepala daerah oleh AHY (SinPo.id/ Sigit Nuryadin)

SinPo.id - Partai Demokrat resmi menyerahkan Surat Rekomendasi kepada 108 pasang calon Walikota, Wakil Walikota, Bupati, dan Wakil Bupati untuk Pilkada serentak 2024.

Surat rekomendasi tersebut diserahkan langsung oleh Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), di Kantor DPP Demokrat, Jakarta Pusat pada Kamis, 8 Agustus 2024.

"Kurang lebih ada 100 calon kepala daerah di tingkat kabupaten/kota. Tentu ini telah melewati proses dan tahapan yang menjadi kewajiban kami secara internal untuk bisa melihat potensi atau kans kemenangan dari masing-masing kandidat," ucap AHY dalam sambutan. 

AHY mengatakan, kandidat yang diusung, banyak di antaranya merupakan kader utama Partai Demokrat. Sementara yang lainnya ialah calon dari partai sahabat.

"Ada juga yang bergabung dengan Partai Demokrat,  ada juga tentu ada calon dari partai sahabat. Kami berkoalisi dengan semua partai di setiap tingkatan," ungkap dia.

Lebih jauh, AHY mengungkapkan, partai Demokrat berkoalisi dengan berbagai partai di setiap tingkatan. 

"Kami harap mereka semua bisa langsung menyusun langkah selanjutnya, strategi dan menyiapkan diri untuk kampanye dan menenangkan pilkada," tandasnya. 

Sebagai informasi, Surat Rekomendasi tersebut mencakup calon dari berbagai daerah, termasuk Aceh, Sumatera Barat, Sumatera Utara, Kepulauan Riau, Sumatera Selatan, Lampung, Banten, Jawa Barat, Kalimantan Timur, hingga Papua Barat Daya, Kab.Yahukimo.sinpo

Komentar: