Usai Terjang Karibia Badai Tropis Beryl Diperkirakan Hantam Daratan Texas

Laporan: Galuh Ratnatika
Minggu, 07 Juli 2024 | 08:09 WIB
Kerusakan akibat Badai Beryl saat menerjang Mexico. Sumber: AFP
Kerusakan akibat Badai Beryl saat menerjang Mexico. Sumber: AFP

SinPo.id -  Badai Tropis Beryl, yang telah menerjang Karibia dan menghantam semenanjung Yucatán, kini kembali menguat dan diperkirakan akan menerjang daratan untuk ketiga kalinya di sepanjang pantai Texas, pada Senin pagi.

Badai tersebut tercatat sebagai badai kategori 5 pada Sabtu dini hari sekitar 495 mil (797 km) di tenggara Corpus Christi, Texas. Badai kemudian berbelok ke arah barat laut pada Sabtu malam dan kemudian diperkirakan ke utara/barat laut pada Minggu malam.

Badai Beryl yang bergerak saat ini berkekuatan 60mph, dan saat mencapai Texas pada Senin pagi, badai tersebut diperkirakan akan kembali menguat menjadi badai kategori 1. Namun Badan Cuaca Nasional telah menyarankan penduduk untuk bersiap menghadapi badai kategori 2 yang lebih kuat.

"Masih ada ketidakpastian mengenai kekuatan dan lintasan yang akan dilalui Beryl," kata Badan Cuaca Nasional Amerika Serikat (AS) memperingatkan, dilansir dari The Guardian, Minggu 7 Juli 2024.

Sebelumnya, pada Senin 1 Juli 2024, Beryl mendarat di pulau Carriacou di Grenada sebagai badai kategori 4, sebelum menghantam St Vincent dan Grenadines. Badai tersebut meratakan bangunan dan menewaskan sedikitnya enam orang.

"Grenadines telah dilanda badai yang parah. Pulau Union telah sepenuhnya tidak dapat dihuni dan ribuan pria, wanita, dan anak-anak saat ini sedang direlokasi untuk memberi mereka akses ke tempat berlindung, makanan, dan air," kata pihak pengelola pulau pribadi Mustique, yang juga berada di jalur Beryl.

Beryl kemudian meningkat menjadi badai kategori 5, penguatannya yang cepat mengejutkan para ahli. Badai itu kemudian melewati selatan Jamaika sebelum bergerak, dan menghantam Tulum di semenanjung Yucatán di Meksiko pada hari Jumat sebagai badai kategori 2.

Sementara itu, para ahli memperkirakan Beryl akan mengakhiri perjalanan sejauh 3.000 mil di suatu tempat di sepanjang pantai Texas bagian bawah atau tengah, tempat badai akan menurunkan hujan 5–10 inci dan menghasilkan beberapa tornado tropis di sekitar Houston.

BERITALAINNYA
BERITATERKINI