Polisi Amankan Belasan Remaja yang Hendak Tawuran di Dua Lokasi di Bogor
SinPo.id - Polisi mengamankan 11 remaja di dua wilayah Kabupaten Bogor, Jawa Barat yang diduga hendak tawuran. Lokasi pertama, tiga remaja diamankan di Desa Laladon, Kecamatan Ciomas, Kabupaten Bogor pada Minggu, 30 Juni 2024 dini hari.
"Tiga remaja yang hendak tawuran kita amankan di Desa Laladon, Kabupaten Bogor," kata Kapolsek Ciomas, Kompol Iwan Wahyudi dalam keterangan tertulisnya, Senin, 1 Juli 2024.
Di lokasi kedua, tim patroli kembali mengamankan delapan remaja yang hehdak tawuran di Desa Kotabatu, Kecamatan Ciomas, Kabupaten Bogor Minggu, 30 Juni 2024 sekira jam 00.70 WIB.
Dari ke delapan remaja itu, dua di antaranya kedapatan membawa senjata tajam.
"Tim mengamankan 8 remaja yang hendak tawuran Desa Kotabatu, Kabupaten Bogor dengan barang bukti dua senjata tajam," tuturnya.
Dari total 11 remaja tersebut, polisi berhasil menyita enam buah celurit dan 13 sepeda motor. Kini para remaja tengah dilakukan pemeriksaan lebih lanjut di Polsek Ciomas, Kabupaten Bogor.