Kapolri Komitmen Akan Pecat Anggota yang Terlibat Judi Online

Laporan: Firdausi
Minggu, 23 Juni 2024 | 10:25 WIB
Ilustrasi judi online (SinPo.id/Pixabay)
Ilustrasi judi online (SinPo.id/Pixabay)

SinPo.id - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo berkomitmen akan memerangi judi online di jajaran kepolisian dan masyarakat. Bahkan bila ada anggota terbukti terlibat, dia berjanji akan langsung memecatnya. 

"Jadi terhadap anggota-anggota yang terlibat, kita akan melaksanakan tindakan tegas sampai dengan PTDH (pemberhentian tidak dengan hormat) bila diperlukan," kata Sigit kepada wartawan, Minggu, 23 Juni 2024. 

Orang nomor satu di Korps Bhayangkara itu meminta seluruh jajarannya untuk bekerja maksimal dalam memberantas judi online hingga ke akar-akarnya. 

"Tentunya kita minta kepada seluruh jajaran agar dimaksimalkan menyentuh titik-titik yang selama ini mungkin sulit disentuh, tentunya bekerja sama dengan stakeholder," ujarnya. 

Dia juga menyarankan, dalam pemberantasan judi online dibutuhkan peran seluruh elemen masyarakat. Mulai dari pencegahan hingga penindakan hukum. 

"Pemberantasan, semuanya bergerak untuk melaksanakan kegiatan, mulai kegiatan yang bersifat preemtif, preventif, sampai dengan penegakan hukum," tegasnya. 

BERITALAINNYA
BERITATERKINI