LAMAN ELAELO

Kominfo Pastikan Aplikasi Elaelo Bukan Buatan Pemerintah

Laporan: Tio Pirnando
Rabu, 19 Juni 2024 | 15:28 WIB
Tampilan situs web Elaelo.id yang sudah ttidak bisa diakses (SinPo.id/ Tangkapan layar Elaelo)
Tampilan situs web Elaelo.id yang sudah ttidak bisa diakses (SinPo.id/ Tangkapan layar Elaelo)

SinPo.id - Direktur Jenderal Aplikasi Informatika Kemenkominfo Semuel Abrijani Pangerapan menegaskan, situs bernama Elaelo dengan alamat URL elaelo.id, bukan aplikasi yang dibuat oleh pemerintah. Situs itu disebut-sebut sebagai pengganti X - sebelumnya bernama Twitter. 

"Emang bukan dari Kominfo," kata  Semmy, sapaan akrabnya, kepada wartawan, Rabu, 19 Juni 2024. 

Elaelo sendiri muncul di tengah wacana Kominfo bakal memblokir X buntut legalkan konten pornografi. 

Media sosial itu juga mengklaim kalau platformnya dibuat Pemerintah, serta menyertakan logo Burung Garuda.

Namun, menurut fitur Cek Hoaks dalam situs web Aduankonten.id yang dikelola Kominfo menyebutkan bahwa situs elaelo.id sebagai platform "Under Construction by Kominfo" merupakan hoaks.

"Beredar sebuah unggahan foto di platform Twitter atau X dengan klaim situs Elaelo yang disebut-sebut sebagai pengganti Twitter atau X di Indonesia merupakan buatan Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo). Faktanya, klaim dalam unggahan tersebut adalah tidak benar," demikian kutipan dari situs resmi Kominfo.

Sementara itu, Ketua Komtap Cyber Security Awareness Asosiasi Pengusaha TIK Nasional (Aptiknas) Alfons Tanujaya menyarankan masyarakat untuk waspada jika hendak mengakses aplikasi elaelo.id.

"Situs elaelo.id menampilkan logo Garuda Pancasila dan menampilkan tulisan 'Under Construction by Kominfo'. Hal ini memberikan kesan seakan-akan elaelo adalah aplikasi yang didukung atau dibangun oleh Kominfo," kata Alfons. 

Alfons mengingatkan, Kominfo sendiri tidak pernah menginformasikan adanya aplikasi pengganti X di bawah Kominfo bernama Elaelo. 

Apalagi pada saat dicek dalam daftar penyelenggara sistem elektronik Kementerian Komunikasi dan Informatika pada Rabu 19 Juni 2024 pukul 9.30 WIB, elaelo.id tidak ada dalam daftar.

BERITALAINNYA
BERITATERKINI