Jami'yah Batak Muslim Indonesia Salurkan Hewan Kurban ke Pelosok Sumut

Laporan: Tim Redaksi
Rabu, 19 Juni 2024 | 08:01 WIB
Pemprov Sumut membagikan daging kurban kepada 2.450  masyarakat Kota Medan dan sekitar pada Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriah. (SinPo.id/Dok. Pemprov Sumut)
Pemprov Sumut membagikan daging kurban kepada 2.450  masyarakat Kota Medan dan sekitar pada Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriah. (SinPo.id/Dok. Pemprov Sumut)

SinPo.id - Organisasi Jami'yah Batak Muslim Indonesia (JBMI) menyalurkan hewan kurban ke pelosok Sumatera Utara pada Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriah.

JBMI pada tahun ini menyalurkan delapan ekor sapi kurban melalui Dewan Pimpinan Cabang (DPC) JBMI di delapan kabupaten/kota di Sumatera Utara.

Pemotongan hewan kurban dilakukan serentak dan dipimpin langsung oleh Ketua Umum DPP JBMI Arif Rahmansyah Marbun secara daring dan didampingi sejumlah pengurus DPP dan Ketua DPC JBMI kabupaten/kota se-Sumatera Utara.

"Kegiatan ini merupakan bagian dari misi JBMI untuk memperkuat ukhuwah islamiah dan mempererat tali silaturahmi antar-sesama anak bangsa," ujar Ketua Umum DPP JBMI Arif Rahmansyah Marbun.

Ia mengatakan JBMI berkomitmen terus berkontribusi dan hadir di tengah masyarakat minoritas.

"Sehingga momentum Hari Raya Idul Adha ini dapat dirasakan saudara-saudara kita khususnya mereka yang berada di daerah terpencil," katanya.

Arif yang juga Staf Khusus Wakil Presiden RI itu, mengatakan tahun ini adalah tahun ke-3 JBMI menyalurkan hewan kurban ke berbagai daerah di Sumatera Utara.

Dia bersyukur penyaluran hewan kurban yang sudah menjadi agenda tahunan JBMI ini mendapat dukungan dari pengurus dan anggota JBMI di berbagai DPC kabupaten/kota yang ada di Sumatera Utara.

"Harapannya daging hewan kurban ini dapat disalurkan ke desa-desa yang jarang mendapatkan bantuan kurban sehingga warga setempat dapat merasakan langsung manfaat dari kegiatan ini," ujar Arif yang juga Ketua PP Nahdlatul Ulama ini.

Ketua DPC JBMI Kabupaten Dairi Tuppak Padang mengungkapkan syukur dan bahagia atas perhatian dan bantuan dari Ketua Umum JBMI Arif Rahmansyah Marbun.

"Ini yang kedua kali kami merasakan pemotongan hewan kurban di desa kami dari JBMI. Semoga kegiatan ini dapat dilakukan secara rutin setiap tahunnya, sehingga dapat mempererat ukhuwah islamiah dengan masyarakat khususnya masyarakat Dairi," katanya.

Ketua DPW JBMI Sumut Aripay Tambunan yang hadir di salah satu tempat pemotongan kurban juga menyampaikan syukur atas penyaluran hewan kurban ke sejumlah daerah di Sumatera Utara.

"Alhamdulillah tahun ini saya bisa turun langsung ke daerah yang jarang sekali melakukan pemotongan kurban di Samosir. Sebuah kebanggaan bisa menjadi bagian dari JBMI untuk berbagi kebahagiaan dengan masyarakat," kata dia.

Hewan kurban tersebut disalurkan melalui delapan DPC JBMI, yakni Kabupaten Karo, Dairi, Toba, Samosir, Humbang Hasundutan, Simalungun, Tapanuli Utara, dan Tapanuli Tengah.

Kegiatan yang dibuka serentak secara daring oleh Ketua Umum DPP JBMI Arif Rahmansyah Marbun disaksikan, antara lain oleh Ketua Harian DPP JBMI Faisal Alfansury Simanjuntak, Sekretaris DPW JBMI Sumut Taufiq Siregar, Wakil ketua DPW JBMI Sumut Budiman Amin Tanjung, Bendahara DPW JBMI Sumut Erry Zulkifly Siregar, dan pengurus JBMI se-Indonesia.

BERITALAINNYA
BERITATERKINI