Kualifikasi Piala Dunia 2026

Erick Tohir Usai Timnas Indonesia Lolos Putaran Ketiga: Jangan Berpuas Diri

Laporan: Khaerul Anam
Rabu, 12 Juni 2024 | 04:28 WIB
Ketua Umum PSSI Erick Tohir (SinPo.id/PSSI)
Ketua Umum PSSI Erick Tohir (SinPo.id/PSSI)

SinPo.id - Ketua PSSI Erick Thohir merasa bersyukur Timnas Indonesia dapat lolos ke putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026. 

Hasil ini diperoleh setelah Tim Garuda mengalahkan Filipina dengan skor 2-0 di Stadion Utama Glora Bung Karno, Jakarta.

"Kita patut bersyukur Indonesia bisa lanjut ke babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia," tulis Erick Tohir di akun Instagram pribadinya, dikutip Rabu, 12 Juni 2024.

Namun begitu, Erick Tohir meminta anak asuh pelatih Shin Tae-Yong jangan berpuas diri dengan capaian yang diperoleh. Sebab, di babak berikutnya, Timnas Indonesia akan bersaing dengan tim juara lain untuk mengamankan tiket ke Piala Dunia.

"Namun kita tak berpuas diri. Perjuangan masih panjang. Di babak ke tiga, Timnas akan bersaing dengan 18 tim juara grup dan runner up grup di babak kedua," ujar Erick.

"Semoga Timnas bisa terus memberikan yang terbaik untuk merah putih," tandasnya.

BERITALAINNYA
BERITATERKINI