Banjir Bandang di Jerman Selatan Tewaskan Empat Orang

Laporan: Galuh Ratnatika
Selasa, 04 Juni 2024 | 09:34 WIB
Banjir yang disebabkan oleh hujan lebat di Jerman selatan telah menewaskan sedikitnya empat orang. (SinPo.id/AFP)
Banjir yang disebabkan oleh hujan lebat di Jerman selatan telah menewaskan sedikitnya empat orang. (SinPo.id/AFP)

SinPo.id - Banjir yang disebabkan oleh hujan lebat di Jerman selatan telah menewaskan sedikitnya empat orang, dan membuat ribuan orang di negara bagian Bavaria dan Baden-Württemberg terpaksa mengungsi.

Tiga dari empat korban yang tewas ditemukan ruang bawah tanah yang dipenuhi air. Sementara satu korban tewas lainnya merupakan petugas pemadam kebakaran yang mencoba menyelamatkan warga yang terjebak.

Di Schorndorf, sebelah timur Stuttgart di Baden-Württemberg, jasad seorang pria dan seorang wanita ditemukan di ruang bawah tanah pada hari Senin larut malam.

Di Schrobenhausen, lebih jauh ke selatan, jasad seorang wanita berusia 43 tahun ditemukan di ruang bawah tanah pada hari yang sama.

Sementara petugas pemadam kebakaran dilaporkan tewas setelah perahu karet yang membawanya dan rekannya terbalik di daerah tersebut. Namun seorang sukarelawan lainnya masih dinyatakan hilang.

Kanselir Jerman, Olaf Scholz, yang mengunjungi daerah yang terkena dampak, mengatakan banjir tersebut merupakan pengingat akan tantangan lingkungan.

"Kita tidak dapat mengabaikan tugas untuk menghentikan perubahan iklim buatan manusia," katanya, dilansir dari BBC, Selasa 4 Juni 2024.

Ia juga mengatakan, sekitar 20.000 orang terlibat dalam operasi penyelamatan di seluruh negara bagian setelah keadaan darurat diumumkan.sinpo

Komentar: