HKI Percepat Pemulihan Jalan Terdampak Bencana Banjir di Sumbar

Laporan: Galuh Ratnatika
Senin, 27 Mei 2024 | 20:12 WIB
Banjir bandang di Kabupaten Agam, Sumbar. (SinPo.id/Antara)
Banjir bandang di Kabupaten Agam, Sumbar. (SinPo.id/Antara)

SinPo.id - PT Hutama Karya Infrastruktur (HKI) mempercepat pemulihan jalan yang terdampak bencana banjir di Provinsi Sumatera Barat. Khususnya Ruas Jalan Bts. Kota Padang Panjang-Sicincin yang mengalami kerusakan cukup parah dan tidak dapat dilalui.

“HKI diberikan amanah untuk membantu pemulihan pasca bencana di Jalan Bts. Kota Padang Panjang-Sicincin, dimana terdapat sepuluh titik yang perlu segera ditangani,” ujar Project Manager Penanganan Jalan Bts. Kota Padang Panjang-Sicincin (N.040) Eka Satriades, melalui keterangan persnya, Senin 27 Mei 2024.

Penanganan titik kerusakan dimulai dari bulan Mei 2024 dan ditargetkan rampung di akhir Juli 2024. Selain itu, HKI juga melaksanakan sejumlah pekerjaan seperti normalisasi sungai dan menimbun badan jalan, agar jalan segera dapat digunakan fungsional oleh masyarakat setempat.

Namun, akses menjadi tantangan dalam penyelesaian pekerjaan ini, mengingat lokasi titik penanganan yang sebagian besar terdampak banjir. Terdapat titik-titik tertentu yang masih sulit untuk dijangkau akibat terdampak banjir, ditambah lagi dengan kondisi cuaca yang masih sering hujan.

"Meski demikian, kami berkomitmen untuk memberikan upaya terbaik agar Ruas Jalan Bts. Kota Padang Panjang-Sicincin bisa segera kembali digunakan oleh masyarakat," tuturnya.sinpo

Komentar: