AHY Diperintah Prabowo Siapkan Kader Demokrat Jadi Menteri
SinPo.id - Ketum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mengaku mendapat perintah langsung dari presiden terpilih 2024-2029, Prabowo Subianto agar menyiapkan kader-kader terbaiknya untuk membantu dalam kabinet Prabowo-Gibran.
Hal itu disampaikan AHY dalam acara silaturahmi buka bersama jajaran Partai Demokrat dengan Prabowo di Hotel St. Regis, Jakarta Selatan, Rabu, 27 Maret 2024.
"Bapak (Prabowo) juga sudah memerintahkan kepada saya untuk menyiapkan sejumlah kader terbaik Partai Demokrat, yang akan membantu Bapak (Prabowo) di kabinet dan pemerintahan mendatang," kata AHY.
Menteri ATR/BPN itu berjanji, partainya bertekad untuk menyukseskan pemerintahan dan legacy Prabowo ke depan.
"Semoga kami bisa dapat membantu Bapak untuk mewujudkan Indonesia yang semakin baik 5 tahun ke depan, semakin kuat dan maju negaranya, dan semakin makmur dan sejahtera rakyatnya," imbuhnya.
Kendati demikian, AHY menyampaikan bahwa partainya tidak akan mengganggu Ketua Umum Partai Gerindra itu dalam merancang program - program kerja.
"Sebaliknya, kami tidak ingin mengganggu fokus Bapak dalam menyusun program kerja mendatang,” tutur AHY.