Kunjungi Jambi, Capres Prabowo Disambut dengan Reog Ponorogo
SinPo.id - Calon presiden (capres) nomor urut 2 Prabowo Subianto tiba di Provinsi Jambi pada Selasa, 9 Januari 2024. Kehadiran Prabowo disambut tarian Reog Ponorogo sebelum menghadiri silahturahim dan deklarasi paguyuban keluarga besar Pujakesuma Provinsi Jambi.
Para tim sukses dan para pungawa Pujakusuma Jambi kompak menyambut kedatangan Menteri Pertahanan (Menhan) RI itu di halaman gedung Abadi Convention Center (ACC) Kota Jambi.
Tak hanya itu, kunjungan Prabowo disambut meriah dengan tarian adat Jambi Sekapur Sirih oleh penari putri. Prabowo sempat berhenti di depan teras gedung ACC saat disambut dengan tarian adat Sekapur Sirih tersebut.
Dia kemudian masuk ke gedung untuk konsolidasi tim pemenangannya di Jambi. Berdasarkan jadwal yang diperoleh, Prabowo mendarat di Bandara Sultan Thaha Jambi sekitar pukul 12.30 WIB.