DPR Minta Tragedi Tabrakan Kereta di Cicalengka Segera Diinvestigasi

Laporan: Galuh Ratnatika
Jumat, 05 Januari 2024 | 22:37 WIB
Kondisi KA Turangga yang terlibat kecelakaan (Sinpo.id/Ist)
Kondisi KA Turangga yang terlibat kecelakaan (Sinpo.id/Ist)

SinPo.id - Ketua Komisi V DPR RI, Lasarus, meminta agar tragedi tabrakan Kereta Api (KA) Turangga dengan KA Lokal Bandung Raya, di Cicalengka, Bandung, dapat segera diinvestigasi.

“Ini lintasan single track, berarti ada kuat dugaan kelalaian pengatur lintasan. Perlu dilakukan investigasi segera, kuat dugaan human error,” kata Lasarus, Jumat 5 Januari 2024.

Selain itu, ia juga meminta agar dilakukan evaluasi terhadap personil Direktorat Jenderal Perkeretaapian Kemenhub. Terutama terkait dengan teknis pengaturan lintasan.

"Terutama evaluasi teknis pengaturan lintasan, kemudian evaluasi personil di lingkungan Direktorat Jenderal Kereta Api,” ungkapnya.

Diketahui, kecelakaan terjadi di petak Jalan Haurpugur-Cicalengka Km 181+700, Kecamatan Cicalengka, pada Jumat 5 Januari 2024 pukul 06.30 WIB. Kecelakaan itu menyebabkan empat orang tewas dan puluhan orang lainnya terluka.

BERITALAINNYA
BERITATERKINI