KAI Imbau Pelanggan Tetap Patuhi Protokol Kesehatan
SinPo.id - PT Kereta Api Indonesia (Persero) (KAI) mengimbau seluruh pelanggan atau pengguna jasa kereta untuk tetap mematuhi protokol kesehatan dengan memakai masker dan mencuci tangan.
"Sebagai langkah pencegahan, KAI memastikan seluruh petugas telah dilakukan vaksinasi,” kata VP Public Relations KAI Joni Martinus pada Rabu 20 Desember 2023.
Selain itu, KAI juga selalu menjaga kebersihan gerbong kereta dengan mencuci bagian eksterior maupun interior dengan bahan-bahan yang dapat membunuh kuman, sebelum kereta api beroperasi setiap harinya. Bahkan setelah beroperasi, KAI selalu melakukan fumigasi di tempat perawatan.
"Jika nantinya ada kebijakan baru dari pemerintah terkait aturan naik kereta api dengan concern terhadap naiknya kasus Covid-19, KAI akan senantiasa mendukung seluruh kebijakan pemerintah tersebut," terangnya.
Sementara itu terkait dengan penjualan tiket untuk arus mudik Natal, KAI mencatat telah mencapai 543.522 tiket atau 81,4 persen dari yang telah disediakan sebanyak 667.674 tiket.
Bahkan mendekati hari-H perayaan Natal ketersediaan tiket terus menipis.
Oleh karena itu, Joni mengimbau agar masyarakat yang ingin mudik menggunakan transportasi kereta api, untuk segera merencanakan jadwal perjalanannya dan memesan tiket KA.